Duta Pemuda Belajar Membatik Bersama Tim Batik Sengguruh: Melestarikan Warisan Budaya Lewat Kreativitas



Pada Kamis, 18 September 2025, Griya Batik Sengguruh mendapat kunjungan istimewa dari para Duta Pemuda Kabupaten Malang. Dalam kesempatan tersebut, para duta diajak untuk belajar langsung proses membatik bersama tim batik Sengguruh, mulai dari mengenal sejarah batik, teknik dasar mencanting, hingga menorehkan malam pada kain putih.

 

Kegiatan ini menjadi sarana bagi para pemuda untuk semakin memahami bahwa batik bukan hanya sekadar kain bermotif, melainkan warisan budaya yang penuh filosofi dan nilai luhur. Semangat dan antusiasme para Duta Pemuda terlihat jelas ketika mereka mencoba menggoreskan malam pada kain, menghasilkan motif sederhana yang penuh makna.

 

Selain belajar teknik membatik, para Duta Pemuda juga mendapatkan wawasan tentang pengembangan UMKM batik lokal, bagaimana batik menjadi identitas budaya sekaligus peluang ekonomi kreatif yang menjanjikan.

 

Melalui kegiatan ini, Griya Batik Sengguruh berharap para pemuda semakin mencintai budaya bangsa serta mampu menjadi agen pelestari warisan Nusantara. Karena di tangan generasi muda, batik akan terus hidup dan berkembang, menorehkan cerita dari masa ke masa

Dokumentasi kegiatan





#DutaPemuda #BelajarMembatik #BatikSengguruh #WarisanBudaya #PemudaBerkreasi #UMKMLokal #BatikMalangan #GenerasiPenerusBangsa

0 Komentar